PENGARUH PAPER QUILLING TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN MOTORIK HALUS ANAK TUNAGRAHITA SEDANG

Sinta Yusnisari, Iding Tarsidi

Abstract


Kemampuan motorik halus memiliki peranan penting. Jika kemampuan motorik halus pada anak tidak berkembang secara optimal, anak akan mengalami kesulitan dalam melakukan kegiatan sehari-hari Pada anak tunagrahita sedang sering ditemukan permasalahan mengenai kemampuan motorik halus yang rendah. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran pengaruh paper quilling terhadap peningkatan kemampuan motorik halus anak tunagrahita sedang. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain one group pretest posttest, dengan 6 orang subjek penelitian. Pengambilan data menggunakan tes kinerja. Hasil penelitian menunjukkan terdapat peningkatan kemampuan motorik halus yang cukup signifikan, hal ini ditunjukkan oleh hasil perhitungan uji Wilcoxon dimana T hitung lebih besar dari T tabel yaitu T hitung = 21 dan T tabel = 3. Disimpulkan paper quilling berpengaruh terhadap peningkatan kemampuan motorik halus anak tunagrahita sedang. Pengaruh yang terjadi sebesar 81,5%. Untuk meningkatkan kemampuan motorik halus anak tunagrahita, pendidik dapat menggunakan paper quilling dalam pembelajaran.


Keywords


Tunagrahita Sedang, Paper Quilling, Kemampuan Motorik Halus

Full Text:

PDF

References


Mosaad, G. (2016). Fine Motor Skill Proficiency in Children with and Without Down Syndrome. Journal of Physical Therapy and Health Promotion, Vol. 4 Iss. 1, PP. 43-50. doi: www.academicpub.org.

Sari, D. (1996). Metode Mengajar di Taman Kanak-kanak Bag. II. Yogyakarta: Depdiknas.

Somantri, S. (1996). Psikologi Anak Luar Biasa. Bandung: Refika Aditama.




DOI: https://doi.org/10.17509/jassi.v20i1.29580

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Universitas Pendidikan Indonesia

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

 

Jurnal Asesmen Dan Intervensi Anak Berkebutuhan Khusus is published
by Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)
e-ISSN : 2776-8783
p-ISSN : 1412-9337
View My Stats