KINERJA GURU FISIKA DALAM MEMPERSIAPKAN DAN MENGIMPLEMENTASIKAN PEMBELAJARAN FISIKA MELALUI KEGIATAN LESSON STUDY DI KABUPATEN SUMEDANG

Hera Novia, Iyon Suyana

Abstract


Telah dilakukan penelitian deskriptif untuk mengungkapkan kinerja guru-guru dalam melaksanakankegiatan Lesson Study. Lesson Study ádalah model pembinaan profesi pendidik melalui pengkajian pembelajaran secara kolaboratif dan berkelanjutan berlandaskan prinsip-prinsip kolegalitas dan mutual learning untuk membangun komunitas belajar”( Hendayana dkk, 2006). Penelitian ini dilakukan di MGMP Fisika SMP/MTs Kabupaten Sumedang wilayah Situraja. Instrumen yang digunakan ádalah berupa format observasi dan penilaian produk. Data hasil penelitian dianalisis secara kualitatif untuk mengetahui kemampuan menganalisis masalah-masalah dan mencari solusi pembelajaran yang dihadapi, kemampuan merencanakan pembelajaran secar tertlis, kemampuan mengajar dan ketajaman mengamati akivitas siswa selama pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar guru dapat mengemukakan permasalahan pembelajaran yang dihadapinya dan hampir semua guru berkontribusi dalam menemukan solusi masalah yang dihadapi bersama. Sebagian besar masalah yang diajukan dimulai dari materi ajar. Solusi masalah dituangkan dalam rencana pengembangan model pembelajaran. Kemampuan guru dalam merencanakan pembelajaran secara tertulis secara kolaboratif sesuai dengan prinsip pengembangan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran. Kemampuan guru model dalam mengimplementasikan pembelajaran secara umum sudah sesuai dengan rencana pelaksanaan pembelajaran yang dikembangkan, hanya di kegiatan penutup tidak sesuai dengan yang direncanakan. Semua guru dapat mengamati aktivitas pembelajaran yang berfokus pada interaksi siswa. Frekuensi aktivitas siswa yang diamati guru yang paling tinggi adalah interaksi siswa dengan bahan ajar terutama aktivitas meangkai alat percobaan. Sedangkan Frekuensi aktivitas siswa yang diamati guru yang paling rendah adalah aktivitas mengapresiasi teman yang termasuk interaksi siswa dengan siswa.

Keywords


Lesson Study; kolaboratif; kolegalitas

Full Text:

PDF

References


Depdiknas, (2001), Standart Kompetensi Guru, SLTP, Depdikna, Jakarta Dirjen, Dikdasmen.

Dikmenum. (1998). Evaluasi Implementasi Kurikulum 1994. Jakarta : Dikmenum

Dikmenum. (2002). Konsep Dasar dan Pola Pelaksanaan. Layanan Pendidikan Berbasis Luas dengan Pembekalan Kecakapan Hidup di SMU. Jakarta : Dikmenum.

Ditjen Dikti. (1990). Kurikulum Pendidikan MIPA LPTK Pragram S-1. Jakarta: Depdikbud.

Eisuko SAITO, Harun Imansyah, Ibrohim ( 2005). Penerapan Studi Pembelajaran

(Lesson Study) di Indonesia : Studi kasus dari Imstep. Jurnal dalam Mimbar Pendidikan No.3 Tahun XXIV 2005. Bandung ; UPI Press.

Gassert-Ramey,L., Shroyer,M.G.,Staver,J.R.,(1996), “A Qualitative Study of Factors Influencing Science Teaching Self-Efficacy of Elementary Level Teachers”. Science Education Journal. 80(3), 283-315.

Gega, P.C. (1994). Science in Elementary Education (seventh edition). New York: Macmillan Publishing Company.

Jurusan Pendidikan Fisika, (2004) Laporan Evaluasi Diri. Bandung: Jurusan Pendidikan.

Jurusan Pendidikan Fisika, (2005), Evaluasi Diri Program Pendidikan Fisika FPMIPA UPI tahun 2005.

Peraturan Menteri No. 22 Tahun 2006 tentang Standar Isi

Peraturan Menteri No. 23 Tahun 2006 tentang Standar Kelulusan

Sukamto, (2005), Membangun Pendidikan IPA Masa Depan yang kompetitif, Makalah pada Seminar Nasional Pendidikan IPA II, HISPIPAI-FPMIPA UPI, Bandung 22 Juli 2005)

Tim Piloting, (2004). Kegiatan Piloting Plus. Bandung : Jurusan Pendidikan Fisika.

Tim Basic Science. (1997). Laporan Evaluasi Kurikulum PMIPA LPTK 1996/1997. Jakarta: Dirjen Dikti.

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 tahun 2005 tentang Guru dan Dosen

Zamroni. (2002). “New Paragim ini Mathematics and Science Education in Order to Enhance The Development and Mastery in Science and Technology”. Maalah dalam seminar Pendidikan Nasional UM. Malang:’ Dirjen Dikti, Depdiknas dan JICA IMSTEP.




DOI: https://doi.org/10.18269/jpmipa.v12i2.35774

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Jurnal Pengajaran MIPA

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

JPMIPA http://ejournal.upi.edu/index.php/jpmipa/index is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

Jurnal Pengajaran Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (JPMIPA) or Journal of Mathematics and Science Teaching 

All rights reserverd. pISSN 1412-0917 eISSN 2443-3616

Copyright © Faculty of Mathematics and Science Education (FPMIPA) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)

 

View JPMIPA Stats