PENERAPAN QUANTUM SPEED READING DALAM PEMBELAJARAN MEMBACA CEPAT BAHASA INDONESIA
Abstract
Keterampilan berbahasa yang memiliki peranan penting dalam kegiatan belajar adalah membaca. Membaca merupakan kegiatan yang bersifat reseptif. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan hal-halyang berkaitan dengan perencanaan, pelaksanaan pembelajaran, perbaikan-perbaikan yang dilakukan, dan peningkatan kemampuan membaca cepat siswa kelas X-6 SMA Negeri 1 Bandung.Penelitian dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan efektif membaca (KEM) siswa X SMA Negeri 1 Bandung tahun ajaran 2011/2012 dalam membaca cepat. Metode dalam dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan teknik Quantum Speed Reading dalam membaca cepat. Data dalam penelitian ini diperoleh dari hasil wawancara, observasi, catatan lapangan, jurnal siswa dan hasil uji KEM. Hasil observasi awal menunjukkan bahwa siswa masih di bawah kategori membaca cepat tingkat SMA, baik dari aspek kecepatan membaca maupun pemahaman. Setelah diberikan pembelajaran membaca cepat dengan menggunakan metode Quantum Speed Reading hasilnya meningkat yaitu rata-rata kemampuan efektif membaca (KEM) siswa mencapai 339,45 kpm. Hasil ini memberi simpulan bahwa penggunaan metode Quantum Speed Reading dapat meningkatkan kemampuan membaca cepat siswa.
Kata kunci: metode QSR; pembelajaran membaca cepat; bahasa Indonesia.
Full Text:
PDFReferences
Afif, Z & Napitupulu, W. P. 1997. Pedoman Baru Menyusun Bahan Belajar. Jakarta: Gramedia. Booklet Badan
Pusat Statistik Nasional tahun 2010. Hariwijaya, M. 2011. Speed Reading Jurus Membaca Cepat, Tepat, dan Akurat. Yogyakarta: Tugu Publisher.
Hardjasudjana, Ahmad Slamet. 1999. Keterampilan Membaca. Jakarta: Depdikbud.
Nurhadi. 2008. Membaca Cepat dan Efektif. Bandung: Sinar Baru Algesindo.
Sastromiharjo, Andoyo. (2013). Pelaksanaan Ideal Kurikulum 2103 Mata Pelajaran Bahasa Indonesia. Disajikan pada Seminar Riksa Bahasa VII. Bandung: Universitas Pendidikan Indonesia.
Soedarso. 2004. Speed Reading. Jakarta: Gramedia.
Suryaman, Maman. 2001. Model Pembelajaran Membaca Berbasis Bacaan dan Pembaca (Studi tentang bacaan narasi dan eksposisi dan tentang pembaca siswa SLTP). Bandung: Disertasi UPI (Tidak Diterbitkan).
Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Tarigan, Henry Guntur. 2008. Membaca Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung: Angkasa.
Tarigan, Henry Guntur. 2011. Membaca Ekspresif. Bandung: Angkasa.
DOI: https://doi.org/10.17509/rb.v1i1.8701
DOI (PDF): https://doi.org/10.17509/rb.v1i1.8701.g5404
Refbacks
- There are currently no refbacks.

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.