PENGEMBANGAN LKPD PRAKTIKUM BERBASIS INKUIRI TERBIMBING PERCOBAAN PASTA GIGI GAJAH (ELEPHANT TOOTHPASTE EXPERIMENT) PADA SUBTOPIK PENGARUH KATALIS TERHADAP LAJU REAKSI
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan LKPD praktikum berbasis inkuiri terbimbing percobaan pasta gigi gajah (elephant toothpaste experiment) pada subtopik pengaruh katalis terhadap laju reaksi yang layak digunakan untuk pembelajaran kimia kelas XI IPA SMA/MA. Pengembangan LKPD menggunakan pendekatan penelitian educational design research melalui 2 tahapan dari 3 tahap yang dikemukanan oleh plom yaitu tahap pendahuluan dan tahap pengembangan. Tahap pendahuluan menghasilkan prosedur praktikum optimum, indikator keterampilan inkuiri terbimbing, dan komponen LKPD. Tahap pengembangan dihasilkan protoptype LKPD yang kemudian divalidasi oleh 2 orang dosen pendidikan kimia dan 3 orang guru kimia SMA dan dilanjutkan uji keterlaksaaan melalui uji coba terbatas terhadap 12 orang pesera didik SMA kelas XI disalah satu SMA Purwakarta. Hasil validasi terhadap kelayakan LKPD dengan indikator keterampilan inkuiri terbimbing, kelayakan konsep, kelayakan tata bahasa, tata letak dan perwajahan menghasilkan interpretasi sangat baik dengan skor 96,04%. Hasil uji kelayakan yang dilihat dari hasil jawaban pesera didik pada LKPD dan self assessment secara keseluruhan berada dalam kategori sangat baik dengan skor 83,52%. Hasil respon peserta didik terhadap LKPD yang dikembangkan dengan interpretasi baik. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa LKPD praktikum praktikum berbasis inkuiri terbimbing percobaan pasta gigi gajah (elephant toothpaste experiment) pada subtopik pengaruh katalis terhadap laju reaksi layak digunakan dalam pembelajaran kimia kelas XI SMA/MA.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.17509/jrppk.v10i2.52239
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Masyarakat Pendidikan Kimia Indonesia
Sekretariat:
Program Studi Pendidikan Kimia
Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Universitas Pendidikan Indonesia
Jl. Dr Setiabudhi No 229 Bandung 40154