Pengembangan Karakter Anak Sekolah Dasar Melalui Implementasi Ajaran Tamansiswa Berupa Fatwa Pendidikan Ngandel Kendel Bandel Kandel

Fatma Khoirunnida, Dhanes Puspita, Muthiah Muthiah, Lukluk Tazkiya Aulia Warda, Sisilia Andiani, Nova Amalia

Abstract


Pendidikan karakter penting untuk diperkenalkan kepada siswa sekolah dasar agar mereka dapat menginternalisasi nilai-nilai karakter dalam kehidupan sehari-hari. Sekolah, sebagai lembaga sentral dalam pembentukan karakter anak-anak, harus mampu menyampaikan pendidikan karakter secara efektif untuk memfasilitasi perkembangan karakter yang baik pada siswa. Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki secara mendalam pelaksanaan pendidikan karakter di sekolah dasar melalui ajaran Tamansiswa yang diwujudkan dalam fatwa "ngandel kandel kendel bandel" pada anak-anak sekolah dasar di SD Negeri Salamrejo. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian deskriptif kualitatif dan dilakukan selama semester II tahun ajaran 2023/2024. Subjek penelitian meliputi siswa dan guru di SD Negeri Salamrejo. Teknik pengumpulan data yang digunakan mencakup observasi, wawancara, dan dokumentasi. Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah daftar pertanyaan wawancara dan lembar observasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi ajaran tamansiswa berupa fatwa "ngandel kandel kendel bandel" yang dirintis oleh Ki Hajar Dewantara memberikan dampak yang positif terhadap perkembangan karakter siswa. Ajaran ini berkontribusi dalam memperkuat aspek-aspek seperti percaya diri, kemandirian belajar, keberanian, kemampuan komunikasi, dan kerjasama dengan orang lain di kalangan siswa. Implementasi tersebut dipengaruhi oleh faktor internal, seperti kondisi lingkungan sekolah, dan faktor eksternal, termasuk dukungan dari orang tua, masyarakat sekitar, dan lembaga terkait seperti organisasi kemasyarakatan atau institusi agama. Dengan demikian, penelitian ini tidak hanya memberikan wawasan tentang implementasi ajaran tamansiswa di lingkungan pendidikan, tetapi juga menunjukkan bahwa penerapan nilai-nilai karakter dalam pendidikan memiliki dampak positif yang signifikan terhadap pengembangan pribadi dan sosial siswa.

Keywords


pengembangan karakter, sekolah dasar, ngandel kandel kendel bandel

References


Andiarini, S. E., Arifin, I., & Nurabadi, A. (2018). Implementasi program penguatan pendidikan karakter melalui kegiatan pembiasaan dalam peningkatan mutu sekolah. Jurnal Administrasi Dan Manajemen Pendidikan, 1(2), 238-244.

Arifin. (2011). Metode Penelitian Kualitatif, Kuantitatif, dan R & D. Bandung: Alfabeta.

Arifin, Z. (2012). Penelitian Pendidikan Metode & Paradigma Baru. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Arikunto, S. (2010). Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Bandura, A. (1997). Self-Efficacy. New York: Academic Press.

Elmubarok, Z. (2008). Membumikan Pendidikan Nilai. Bandung: Alfabeta.

Erawanto. (2021). Membumikan dan mengimplementasikan nilai-nilai karakter di lembaga pendidikan formal. Cakrawala Pendidikan, 25(1), 180.

Fazira, A., & Budimansyah, D. (2024). The influence of Ki Hajar Dewantara's educational leadership in civic education learning. In Proceedings of International Conference on Education, 2(1), 601-613.

Fattah, A (2008), Pembangunan Karakter Unggul Generasi Penerus Bangsa, Jakarta: PT Arga Publishing.

Febriyanti, N. (2021). Implementasi konsep pendidikan menurut Ki Hajar Dewantara. Jurnal Pendidikan Tambusai, 5(1), 1631-1637.

Japar, M., Zulela, M. S., & Mustoip, S. (2018). Implementasi pendidikan karakter. Jakarta: Jakad Media Publishing.

Khaironi, M. (2017). Pendidikan Karakter Anak Usia Dini. Journal Golden Age, 82-89.

Kurdi, M. S. (2023). Faktor yang mempengaruhi pendidikan karakter. Pendidikan Karakter, 23.

Lickona, T. (2012). Educating for Character. Jakarta: Bumi Aksara.

Liu, W., Zhang, H., Chen, X., & Yu, S. (2018). Managing consensus and self-confidence in multiplicative preference relations in group decision making. Knowledge-Based Systems, 162, 62–73.

Moleong, L. J. (2012). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Megawangi, R. (2008). Pendidikan Karakter. Jakarta: Indonesia Heritage Foundation.

Samani, M., & Hariyanto. (2011). Konsep dan Model Pendidikan Karakter. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Mulyasa. (2012). Manajemen PAUD. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Novena, V. V., & Kriswandani, K. (2018). Pengaruh model pembelajaran probing prompting terhadap hasil belajar ditinjau dari self-efficacy. Scholaria: Jurnal Pendidikan Dan Kebudayaan, 8(2), 189–196.

Prihatni, Y., Supriyoko, K., & Kandiawan, S. (2019). The Implementation of Tamansiswa Teaching Principles in Instilling Character Education to Face Industrial Revolution 4.0. In The 2nd PGSD UST International Conference of Education, 2.

Rohmah, dkk. (2023). Strategi penguatan profil pelajar Pancasila dimensi berkebhinekaan global di sekolah dasar. Jurnal Elementaria Edukasia, (6), 1254-1269.

Salsabilah, A. S., Dewi, D. A., & Furnamasari, Y. F. (2021). Peran guru dalam mewujudkan pendidikan karakter. Jurnal Pendidikan Tambusai, 5(3), 7158-7163.

Samho, B. (2014). Pendidikan Karakter Dalam Kultur Globalisasi: Inspirasi Dari Ki Hadjar Dewantara. Melintas, 30(3), 285-302.

Sari, N. K., & Puspita, L. D. (2019). Implementasi pendidikan karakter di sekolah dasar. Jurnal Dikdas Bantara, 2(1).

Sariasih, L., & Rahayu, S. D. (2018). Pentingnya keberanian berbicara di depan kelas untuk mengembangkan keterampilan berpikir kritis dan keterampilan komunikasi. Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia, 12(2), 223-234.

Supriatna, M. (2008). Konsep dan Aplikasi Bimbingan dan Konseling. Bandung: Jurusan PPB UPI Bandung.

Susilo, S. V. (2018). Refleksi nilai-nilai pendidikan Ki Hadjar Dewantara dalam upaya mengembalikan jati diri pendidikan Indonesia. Jurnal Cakrawala Pendas, 4(1).

Suwahyu, I. (2018). Pendidikan karakter dalam konsep pemikiran pendidikan Ki Hajar Dewantara. INSANIA: Jurnal Pemikiran Alternatif Kependidikan, 23(2), 192-204.

Tim Penyusun Kamus. (1989). Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka.




DOI: https://doi.org/10.17509/pedadidaktika.v11i2.74399

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

 

This Journal is published by Universitas Pendidikan Indonesia, licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
©All rights reserved 2017. Jurnal PEDADIDAKTIKA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar, ; 2406-8705 (issn print). 2774-213X (issn online)


Jalan Dadaha Nomor 18 Kota Tasikmalaya

Telepon (0265) 331860

Homepage http://pgsd-tasikmalaya.upi.edu/

Email: pedadidaktika_tasik@upi.edu dan pedadidaktika.jurnal@gmail.com