MANFAAT HASIL BELAJAR MANAJEMEN BISNIS DESAIN MODE SEBAGAI KESIAPAN MERINTIS USAHA KNITTING OUTLET

Nurlaili Nahlia Uswah, Katiah Katiah

Abstract


Penelitian ini mengkaji tentang manfaat hasil belajar manajemen bisnis desain mode sebagai kesiapan merintis usaha knitting outlet. Tujuan penelitian ini untuk memperoleh data mengenai manfaat hasil belajar manajemen bisnis desain mode sebagai kesiapan merintis usaha knitting outlet ditinjau dari kompetensi pengetahuan konsep manajemen bisnis desain mode, strategi bisnis desain mode, manajemen sumber daya manusia dan sumber daya alam bisnis desain mode, manajemen pemasaran dan promosi bisnis desain mode, dan manajemen keuangan bisnis desain mode. Metode yang digunakan yaitu metode deskriptif dengan alat pengumpulan data berupa angket. Sampel yang digunakan yaitu sampel purposive sebanyak 26 orang. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa lebih dari setengahnya mahasiswa memahami manfaat hasil belajar manajemen bisnis desain mode sebagai kesiapan merintis usaha knitting outlet ditinjau dari kompetensi pengetahuan konsep manajemen bisnis desain mode, strategi bisnis desain mode, manajemen sumber daya manusia dan sumber daya alam bisnis desain mode, manajemen pemasaran dan promosi bisnis desain mode, dan manajemen keuangan bisnis desain mode. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa lebih dari setengahnya mahasiswa konsentrasi desain Program Studi Pendidikan Tata Busana Departemen PKK FPTK UPI angkatan 2011 dan 2012 merasakan manfaat hasil belajar manajemen bisnisdesain mode sebagai kesiapan merintis usaha knitting outlet.

Full Text:

PDF

References


Baharuddin dan Nur Wahyuni. (2008). Teori Belajar & Pembelajaran. Jogjakarta: AR-RUZZ MEDIA

Hadisurya, Irma. (2011). Kamus Mode Indonesia. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama

Haling, A. (2006) belajar dan pembelajaran. Makassar: Badan Penerbit Universitas Negri Makassar

Hamalik, O. (2007) Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Bumi Aksara

Nazir, M. (2005) Metedologi Penelitian. Bogor: Ghalia Indonesia

Ruslan, R. (2003) Konsep Metedologi Penelitian Pendidikan. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada

Slameto, K, dkk. (2003) Belajar dan Faktor-faktor yang mempengaruhinya. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Slameto. (2010) Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: P.T Rineka Cipta

Sudijono, A (2011) Pengatar Statistik Pendidikan. Jakarta: Rajawali Pers

Sudjana, N. (2004) Landasan Psikologi Pendidikan. Jakarta: Remaja Rosdakarya

Sugiyono. (2012) Metode penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta

Sugiyono. (2012) Memahami penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 Fesyen Perspektif



Publisher Address | Alamat Redaksi 
Kantor Prodi Pendidikan Tata Busana FPTK UPI Lantai 2. 
Jalan Setiabudhi No. 207, Kota Bandung, Jawa Barat, Indonesia 40154. Telp. (022) 2013163 Pes. 34120 Fax. (022) 20136595

BASE   pkp-index Google_Scholar   IOS