PENGGUNAAN MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISIONS (STAD) DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS KALIMAT SEDERHANA BAHASA JEPANG (Penelitian Eksperimen Terhadap Siswa Kelas X SMAN 16 Bandung Tahun Ajaran 2017-2018 )

Verawati Verawati, Susi Widianti, Linna Meilia Rasiban

Abstract


Pembelajar bahasa jepang memiliki banyak masalah dalam menulis, salah satunya yaitu kurangnya pengetahuan tentang pola kalimat Bahasa Jepang, Oleh karena itu, perlunya sebuah inovasi agar proses pembelajaran menjadi menyenangkan salah satunya model Cooperative Learning tipe STAD (Student Teams Achievement Divisions). Model tersebut merupakan salah satu strategi pembelajaran kooperatif yang di dalamnya beberapa kelompok kecil siswa dengan level kemampuan akademik yang berbeda – beda saling bekerja sama untuk menyelesaikan tujuan pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah melalui pengunaan model tersebut dapat meningkatkan kemampuan menulis kalimat sederhana bahasa Jepang. Metode yang digunakan adalah eksperimen murni dengan menggunakan instrumen berupa tes dan angket. Sampel pada penelitian ini ialah kelas eksperimen dan kelas kontrol masing – masing sebanyak 30 orang. Berdasarkan hasil analisis data, didapat t-hitung adalah 10.03 sedangkan t-tabel untuk db (58) dengan taraf signifikan 5% = 2.00 dan t-tabel dengan taraf signifikan 1% = 2.65. Dan dapat disimpulkan bahwa t hitung lebih besar daripada t tabel maka hipotesis kerja (Hk) diterima. Berdasarkan hasil analisis angket yang diperoleh, sebagian besar siswa memberikan respon positif terhadap model Cooperative Learning tipe STAD sehingga model pembelajaran ini dapat digunakan sebagai alternatif dalam meningkatkan kemampuan menulis kalimat Bahasa Jepang.

 

Japanese students have many problems in writing, one of them is lack of knowledge about Japanese sentence patterns. Therefore, it takes an innovation for the learning process to be fun one of them Cooperative Learning model Student Teams Achievement Divisions (STAD) type. The model is one of cooperative learning strategies in which several small groups of students with different levels of academic ability work together to solve the learning objectives. This research aims to determine whether the use of the Cooperative Learning model STAD type could be use of help in improving the ability writing simple sentences in Japanese. The method used for this research is pure experimental method and uses the test and questionnaire. The sample in this research are 30 students as experimental class and 30 students as control class. Based on the analysis of data, obtaint count is 10,03 while t-table for db (58) with significance level  5% = 2.00 and t-table with 1% = 2.65. It can be concluded that the result of t-count is bigger than t-table, then the hypothesis work is accepted. Based on the analysis of questionnaire, most students gave the positive response to Cooperative Learning model STAD type of learning that this cooperative learning model can be used as an alternative in improving the ability writing sentences in Japanese.


Keywords


Model Cooperative Learning, Student Teams Achievement Divisions (STAD), menulis

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Published by:

Department of Japanese Language Education

Faculty of Language and Literature Education

Universitas Pendidikan Indonesia

 

     e-ISSN: 2598-1250                                p-ISSN: 2598-1234