Profil Aktivitas Kecerdasan Majemuk Siswa SMA pada Materi Hukum Kepler dengan Penggunaan Bahan Ajar IPBA Berbasis Web

Afaf Nur Aziizah, Winny Liliawati, Waslaluddin Waslaluddin

Abstract


Kecerdasan merupakan salah satu faktor utama yang menentukan kesuksesan belajar siswa. Setiap orang memiliki kecerdasan yang beragam, yang dikenal dengan kecerdasan majemuk. Sehingga dibutuhkan bahan ajar yang dapat mengoptimalkan berbagai macam kecerdasan yang dimiliki siswa. Salah satunya Bahan Ajar IPBA berbasis web yang dibuat oleh Liliawati, dkk pada tahun 2015. Bahan ajar IPBA berbasis web ini mengakomodasi kecerdasan majemuk dalam setiap tahapan pembelajarannya. Hal ini sangat penting karena penilaian atau hasil belajar yang tidak mengakomodasi semua kecerdasan adalah bentuk penghambatan terhadap kecerdasan yang dimiliki siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil aktivitas kecerdasan majemuk siswa kelas X SMA pada materi hukum Kepler dengan penggunaan bahan ajar IPBA berbasis Web. Penelitian ini menggunakan metode pre-experimental design dan analisis data menggunakan statistik deskriptif. Instrumen yang digunakan adalah angket identifikasi kecerdasan majemuk dan lembar observasi aktivitas kecerdasan majemuk. Hasil penelitian menunjukan profil aktivitas kecerdasan majemuk diperoleh bahwa kemunculan aktivitas kecerdasan majemuk paling tinggi yaitu pada kecerdasan naturalis dan interpersonal, sedangkan yang paling rendah yaitu kecerdasan visual-spasial.

 

Kata Kunci: Kecerdasan Majemuk; IPBA

 

ABSTRACT

 

Intelligence is one of the main factors that determine the success of student learning. Everyone has diverse intelligence, known as multiple intelligences. So that we need teaching materials that can optimize the various kinds of intelligence that students have. One of them is web-based IPBA Teaching Materials made by Liliawati et al in 2015. This web-based IPBA teaching material accommodates multiple intelligences in each stage of its learning. This is very important because the assessment or learning outcomes that do not accommodate all intelligence is a form of inhibition of the intelligence possessed by students. This study aims to determine the profile of multiple intelligence activities of SMA X students in Kepler's legal material with the use of Web-based IPBA teaching materials. This study used the pre-experimental design method and data analysis using descriptive statistics. The instruments used were multiple intelligence identification questionnaires and observation sheets of multiple intelligence activities. The results showed that the profile of multiple intelligence activities showed that the emergence of multiple intelligence activities was highest, namely in naturalist and interpersonal intelligence, while the lowest was visual-spatial intelligence.

 

Keyword: multiple intelligence, IPBA


References


Abdi, A., Laei, S., & Ahmadyan, H. (2013). The effect of teaching strategy based on multiple intelligences on student’s academic achievement in science course. Universal Journal of Educational Research, 1(4), hlm. 281-284.

Budianto, T. (2015). Penyusunan bahan ajar ilmu pengetahuan bumi dan antariksa (IPBA) terintegrasi tema gerak benda langit berorientasi pengakomodasian kecerdasan mejemuk dan penanaman karakter siswa SMP. Prosiding Simposium Nasional Inovasi dan Pembelajaran Sains. Bandung.

Gardner, H. (1983). Frames of mind: The theory of multiple intelligences. Retrieved from http://books.google.com/books?id=_vLmG9qEROgC&printsec=frontcover&dq=Frames+of+mind&cd=1#v=onepage&q=&f=false

Ghufron, M. N. & Risnawita, R. (2014). Gaya belajar. Yogyakarta: Ar-ruz Media.

Griggs. K., Barney, S., Sedreberg, J. B., Collins, E., Keith, S., Iannacci, L. dkk. (2009). Varying pedagogy to address student multiple intelligences. Human Architecture: Journal of the Sociology of Self-Knowledge. 7(1), hlm. 55-60.

Liliawati, W., Rustaman, N. Y., Herdiwijaya, D., Rusdiana, D. (2013). Efektivitas perkuliahan ipba terintegrasi berbasis kecerdasan majemuk untuk meningkatkan penguasaan konsep dan menanamkan karakter diri mahasiswa calon guru smp pada tema tata surya. Indonesian Journal of Applied Physics, 3(1), hlm. 63.

Liliawati, W., Utama, J. A., dan Ramalis, T. R. (2015). Penyusunan Bahan Ajar Ilmu Pengetahuan Bumi dan Antariksa (IPBA) Terintergrasi yang Mengakomodasi Kecerdasan Majemuk Berorientasi Penguasaan Konsep dan Penanaman Nilai-nilai Karakter Siswa SMP. Universitas Pendidikan Indonesia.

Lwin, May. 2005. How to Multiply Your Child’s Intelligence, Cara Mengembangkan Berbagai Komponen Kecerdasan; Cet-ke1 (Jakarta: Indeks)

Mulyatiningsih, E. (2013). Metode Penelitian Terapan Bidang Pendidikan. Bandung: Alfabeta

Mursyidah, L. S. (2016). Penggunaan Bahan Ajar IPBA Terintegrasi yang Mengakomodasi Kecerdasan Majemuk untuk Menanamkan Karakter dan Meningkatkan Penguasaan Konsep Siswa SMP. (Skripsi). Universitas Pendidikan Indonesia. Bandung.

Purmadi & Surjono. (2016). Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Web Berdasarkan Gaya Belajar Siswa Untuk Mata Pelajaran Fisika. Jurnal Inovasi Teknologi Pendidikan. Vol. 3 No.2 (151-165)

Prasetyono, D. S. 2014. Kenal Dirimu, Yuk! Jogjakarta: Laksana

Santika, N. (2008). Seni mengajarkan IPA berbasis kecerdasan majemuk. Bandung: Tinta Emas Publishing.

Setyowati, Anis. (2009). Upaya Meningkatkan Kecerdasan Verbal Linguistik Anak Melalui Membaca. Surakarta: UMS.

Siregar, S. 2013. Metode Penelitian Kuantitatif: Dilengkapi Perbandingan Perhitungan Manual & SPSS Edisi Pertama. Jakarta: Erlangga.

Sugiyono. (2014). Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D). Bandung: Afabeta

Xie, J.C. & Lin, R.L. (2009). Research on multiple intelligences teaching and assessment. Asian Journal of Management and Humanity Sciences. 4(2-3).hlm 106-124.




DOI: https://doi.org/10.17509/wapfi.v4i2.20204

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Afaf Nur Aziizah, Winny Liliawati, Waslaluddin Waslaluddin

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

The Journal Wahana Pendidikan Fisika http://ejournal.upi.edu/index.php/WapFi/ is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

The Journal WaPFi (Wahana Pendidikan Fisika).

All rights reserverd. pISSN 2338-1027 eISSN 2685-4414

Copyright © Faculty of Mathematics and Science Education (FPMIPA) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)