Pengaruh Pendekatan Permainan dan Tingkat Intelligence Quotient (IQ) terhadap Keterampilan Bermain Bola Basket

Masayu Rizka Risjanna, Amung Ma’mun, Tite Juliantine

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pendekatan permainan dan tingkat intelligence quotient (IQ) terhadap keterampilan bermain bola basket yang diterapkan pada atlet UKM bola basket putri UPI Bandung. Penelitan ini menerapkan dua pendekatan permainan yaitu Tactical Games Approach dan Game Sense Approach. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode Experimental, dan desain penelitian faktorial 2x2 yang dilakukan pada 30 orang atlet yang dibagi dalam 4 kelompok yaitu 2 kelompok di IQ tinggi dan 2 kelompok di IQ rendah. Instrumen yang digunakan untuk mengukur tingkat IQ adalah Advanced Progressive Matrices (APM) dan Games Performance Assessment Intrument (GPAI) untuk mengukur keterampilan bermain bola basket. Hasil pengolahan dan analisis data penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa 1) Terdapat perbedaan pengaruh antara pendekatan permainan dan tingkat IQ terhadap keterampilan bermain bola basket. 2) Terdapat interaksi antara pendekatan permainan dan tingkat IQ terhadap keterampilan bermain bola basket. 3) Terdapat perbedaan pengaruh pendekatan permainan pada kelompok tingkat IQ tinggi terhadap keterampilan bermain bola basket. 4) Terdapat perbedaan pengaruh pendekatan permainan pada kelompok tingkat IQ rendah terhadap keterampilan bermain bola basket. Dan berdasarkan hasil olah data tersebut diketahui bahwa pendekatan Tactical Games Approach lebih baik diterapkan pada kelompok yang memiliki tingkat IQ tinggi dan pendekatan Game Sense Approach lebih baik diterapkan pada kelompok yang memiliki tingkat IQ rendah.

Keywords


Tactical Games Approach; Game Sense Approach; Tingkat Intelligence Quotient (IQ); Keterampilan Bermain Bola basket.

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.17509/jpp.v19i2.19768

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Jurnal Penelitian Pendidikan



ISSN: p.1412-565X e.2541-4135
Jurnal Penelitian Pendidikan (JPP), Universitas Pendidikan Indonesia
Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

View My Stats